Ya, seperti itulah gelar yang kusandangkan pada penanak nasi listrik pertama yang kumiliki ini. Sebab, dua belas tahun kebersamaan tentu bukanlah waktu yang sebentar bagi si rice cooker untuk bisa selalu menghasilkan hasil terbaik bagi kami. Berkatnya, jam-jam makan besar menjadi saat-saat yang nikmat karena sajian nasi hangat.
Ketidaksengajaan yang Sangat Kusyukuri
Tabung pemasak nasi yang canggih ini kumiliki sejak Maret 2001. Tepat di hari pernikahanku, 25 Maret 2001, Si Miyako, panggilan sayang kami kepada si rice cooker ini, hadir sebagai kado pernikahan dari seorang teman.
Sebagai calon ibu rumah tangga baru, jauh sebelum menikah, aku punya impian akan peralatan rumah tangga yang kelak aku miliki. Dan di tahun 2001, nama brand rice cooker Miyako tak ada dalam daftar whishlist-ku. Aku malah berencana untuk membeli sebuah merek rice cooker dari Korea yang saat itu namanya sedang booming. Tapi karena di kado pernikahan aku mendapatkan rice cooker Miyako, niat itu aku urungkan. Aku coba saja deh si rice cooker Miyako ini dulu. Jika nanti rusak, baru aku beli si rice cooker idaman itu. Begitu ucapku saat itu
Di luar dugaan. Miyako rice cooker yang kudapatkan dari kado pernikahan itu ternyata tak seperti yang kubayangkan. Hasil proses menanak nasinya yang sempurna membuat aku tidak percaya. Tak hanya itu saja. Sisa nasi yang keras atau bahkan lembek dan benyek seperti yang dikeluhkan teman-temanku atas hasil dari rice cooker yang mereka miliki, tak pernah aku dapatkan dari nasi hasil memasak Miyako-ku.
Sungguh, aku sekarang bersyukur bahwa brand rice cooker pertama yang kumiliki adalah Miyako. Sebab jika merek lain, hingga sekarang, aku mungkin sudah bergonta-ganti merek berkali-kali.
Aku dan rice cooker Miyako |
Ini yang Aku Suka dari Rice Cooker Miyako!
Setelah manfaatnya yang kuterima selama 12 ini membuatku sangat terkesan, aku semakin cinta saja pada rice cooker Miyako. Mau tahu apa yang membuatku demikian? Ini dia…
- Hal pertama yang kusuka tentu adalah manfaatnya yang super hebring dalam menanak nasi yang sempurna. Belum lagi mengukus dan menghangatkannya. Aku juga menggunakan rice cooker Miyako untuk memasak nasi liwet, nasi uduk, bubur, nasi tim, dan juga membuat aneka pepes. Tentu saja dengan dibantu saringan multiguna yang ada beserta kemasan rice cooker Miyako.
- Berikutnya yang kusuka adalah awetnya yang sudah 12 tahun itu. Sampai sekarang, aku masih memakainya untuk menanak nasi. Tak ada kerusakan yang berarti dari rice cooker Miyako ini. Dia masih bandel dan bagus dalam menghadirkan nasi hangat yang nikmat.
- Selanjutnya adalah tampilannya yang keren. Dulu, Si Miyako adalah ratu di dapur mungilku. Kecantikan dan kehebatannya dalam memasak selalu memesonaku. Kini, ketika aku sering melihat-lihat rice cooker Miyako ‘adik-adik’ angkatannya, dalam waktu yang tidak lama, sepertinya aku akan memboyong salah satu dari mereka ke rumah. Ya, aku jatuh cinta dengan rice cooker-rice cooker Miyako. Mereka cantik-cantik. Nih dia gambar-gambar rice cooker Miyako incaranku.
Rice cooker Miyako incaranku |
- Adik-adik si Miyako yang banyak macamnya tadi juga merupakan hal yang membuat aku sangat suka dengan produk rice cooker Miyako. Ya, Miyako rice cooker banyak pilihannya.
- Hal yang hebat lainnya adalah proses memasak, mengukus, dan menghangatkan yang cepat membuat si Miyako irit listrik. Gak pernah tuh aku kebobolan bayar listrik selama 12 tahun ini gara-gara si rice cooker Miyako.
- Ini juga yang aku suka. Miyako punya pelayanan purna jual dan garansi. Tetapi, aku gak pernah menggunakan hakku ini. Ya tentu saja karena si Miyako-ku belum pernah rusak. Hebat!
- Mudah dibersihkan juga merupakan nilai tambah yang aku terima dari si Miyako. Tak ada nasi yang lengket di panci penanak membuatnya sangat mudah dibersihkan. Dengan sedikit sabun dan spons halus, panci Miyako yang sudah dipakai memasak bisa langsung bersih lagi.
- Ini yang paling penting. Miyako aman bagi kesehatan. Yupp! Hal ini tentu saja karena Miyako sudah mendapatkan sertifikat aman itu dari Lab Afiliasi Kimia UI. Di sana dinyatakan dengan jelas bahwa semua sampel panci Miyako tidak mengandung PFOA (Perfluorooctanoate Acid) atau asam perflourooktanoat yang bersifat racun di dalam tubuh dan tidak bisa diuraikan serta bisa memicu kanker (karsonigenik). Pokoknya, Miyako dijamin aman dan tidak berbahaya bagi kesehatan.
Hasil uji Lab Afiliasi Kimia UI |
So…
Nah bagaimana? Hebat bukan rice cooker Miyako ini? Jelas sekali. Gak salah deh aku jatuh cinta dengan produk yang satu ini. Andai nanti punya rezeki, aku akan menambah koleksi Miyako-ku dengan jenis yang lainnya, seperti blender, water dispenser, juicer, kipas angin, regulator gas, vacum cleaner, rice box, hair dryer, setrika, toaster, kompor gas, dan mixer. Sebabnya tentu karena 8 poin kehebatan si rice cooker Miyako pasti juga akan aku dapatkan dari produk-produk Miyako lainnya. Ya, aku yakin sekali. Terima kasih Miyako atas kehebatan yang yang diberikan selama ini.
***
Tulisan ini diikutsertakan dalam Lomba Blog Cerita Bersama Miyako
Dapatkan info-info menarik dari Miyako di Fans Page Miyako di http://www.facebook.com/Miyako.Indonesia dan di akun Twitter Miyako di https://twitter.com/Miyako_Indo serta di website Miyako di www.miyako.co.id.
12 tahun? Wow luar biasa! :)
BalasHapusIya Teteh... :)
HapusKapan nih ngaliwet rame2
BalasHapusHayuuuuuk :)
Hapuskualitas Miyako memang gak diragukan lagi ya mak,
BalasHapuskalo aku incaran ku blender ma Mixer dari Miyako :)
salam
Selain nginser rice cooker, aku ngincer oven toaster :D
Hapuswaduh lebih tua dr anak sy umur miyakonya ehehehe
BalasHapussemoga menang, Mbak :)
Hihi, iya. Lebih tua dari anakku juga:D
HapusTengkyu, aamiin...
wah awet bgt mba, aku py lho yang gambar paling kiri yang kecil putih biru.
BalasHapusWaaaah....
HapusMbak...apa ga rusak tu kalau dipake masak bubur.
BalasHapusJujur aja saya agak takut msk bubur di ricecooker.krn menurut bbrp tmn bakal buat rivecooker jd gampang rusak.....bnr ga sih?
Masa? Punyaku enggak ah :)
Hapuskalau buat bubur di rice cooker miyako bagaimna ya BU? tks..
BalasHapus