Saya sih sudah nyerah. Mama saya nih yang rewel. Kebetulan, saat ini mama sedang berada di rumah saya. Jadinya, saat lihat mainan anak-anak berserakan, dia pasti ngomel-ngomel. Alasannya selalu saja ada. Dari rumah yang gak enak dipandang, hingga mainan kotor dan bervirus, yang mungkin bisa membahayakan anak-anak saya.
KO Virus, Pilihan Disinfectant Spray yang Bagus Untuk Keluarga
Tak saya pungkiri, mainan anak-anak memang sangat bisa ditempeli kuman dan virus. Dan ini bisa membahayakan anak-anak. Terlebih di masa pandemi seperti sekarang. Mainan bisa jadi perantara masuknya virus corona penyebab Covid 19 ke dalam tubuh. Tak hanya anak-anak saja yang bisa dimasukinya, bahkan seisi rumah juga jadi berisiko.
Tapi saya tidak khawatir. Selama ini saya cukup hati-hati. Saya senantiasa membersihkan rumah, lantai, kaca, perabotan, dan juga semua mainan anak-anak dengan teliti. Dari mulai dipel dengan pembersih lantai, hingga dilap dan disemprot dengan disinfektan. Alhamdulillah, sejauh ini kami selalu dalam keadaan sehat wal afiat. Dan semoga seterusnya pun demikian.
Iyes, ini adalah pembersih multiguna andalan saya. Tinggal semprot saja ke perabotan rumah, atau ke mainan anak-anak, dalam sekejap, barang tersebut bebas dari kuman dan virus. Ya, namanya KO Virus Disinfectant Spray. Tak hanya saya yang pakai, anak-anak juga jadi terbiasa menggunakannya sebelom mereka bermain.
Disinfektan dipegang anak-anak? Betul, anak-anak saya sudah mulai akrab dengan KO Virus Disinfectant Spray ini. Mereka selalu membawanya saat bermain. Jadi saat akan pegang suatu mainan, mainan itu disemprot disinfektan KO ini terlebih dahulu. Dan begitu juga saat akan memegang mainan yang lainnya.
Review KO Virus Disinfectant Spray yang Aman Untuk Kesehatan
Tenang saja, KO Virus Disinfectant Spray ini tidak bahaya. Bebas alkohol. Kandungan aktifnya diganti dengan HCIO 100 ppm. Sebuah zat yang sudah terkenal sebagai disinfektan yang mampu membunuh bakteri, protozoa, jamur, dan juga virus dalam 5-10 detik. HCIO atau asam hipoklorit ini relatif lebih aman jika dibandingkan dengan alkohol. Dia tidak akan menimbulkan alergi, tidak membuat kulit kering, dan juga tidak menyebabkan iritasi. Ah ya, KO Virus Disinfectant Spray juga tidak mengandung pengawet dan tanpa pewangi. Jadinya, disinfekan KO ini aman untuk anak-anak dan keluarga, bahkan untuk bayi dan toddler beserta peralatannya. Ya, produk ini bisa jadi disinfectant spray untuk bayi.
Serbagunanya KO Virus Disinfectant Spray ini juga tak hanya untuk permukaan perabot dan mainan. Bisa juga dipakai sebagai hand sanitizer. Keasaman alias pH disinfektan ini adalah 5-6. Aman untuk kulit, bahkan untuk kulit sensif dan juga kulit bayi. Barang-barang atau tempat-tempat yang bau, seperti toilet, sepatu, atau benda dan ruangan yang mudah lembap, juga bisa dinetralkan dengan hanya menyemprot disinfektan KO ini. Bener-bener multifungsi, deh!
FYI, dalam penelitian yang ada di halaman ini, HCIO atau asam hipoklorit ini menjadi salah satu zat yang disarankan sebagai disinfektan untuk mencegah infeksi virus Sars-Cov-2 (virus corona) penyebab Covid 19, lho. So dengan ini, saya ngerasa lega sekali. Sebab ternyata, KO Virus Disinfectant Spray yang saya pilih merupakan disinfectant spray yang bagus.
Disinfectant Spray Untuk Bayi yang Aman dan Terjangkau
Yap, seperti yang sudah disebutkan di awal, KO Virus Disinfectant Spray ini bahan aktifnya bukanlah alkohol, tetapi HCIO atau asam hipoklorit. Sifatnya juga tidak menimbulkan alergi, tidak membuat kulit kering, dan tidak menyebabkan iritasi. Mana tidak mengandung pengawet dan tanpa pewangi pula. Jadinya, KO disinfektan ini aman juga untuk bayi. Membersihkan pelaratan bayi, mainan bayi, dan berbagai benda yang berhubungan dengan bayi, bisa banget menggunakan KO Virus Disinfectant Spray.
Beneran deh, KO Virus Disinfectant Spray ini bisa all in one dan all purpose. Bisa menggantikan banyak fungsi hanya dengan satu produk ini saja. Dengan harga yang memang sudah terjangkau itu, yaitu hanya sekitar 100 ribu rupiah saja, produk ini jatuhnya jadi murah banget. Coba saja hitung kalo kita beli setiap produk yang bisa digantikan produk ini. Jelas akan jauh lebih mahal.
Cara Menggunakan KO Virus, Semprotkan KO Virus Di Mana Saja dan Kapan Saja
KO Virus Disinfectant Spray sangat mudah digunakan. Kita hanya tinggal menyemprotkan langsung secara perlahan pada tangan, permukaan, atau ruangan. Atau juga disemprotkan terlebih dahulu pada kain atau tisu. Setelah itu baru dilapkan pada permukaan benda yang ingin dibersihkan.
Dalam waktu 5 - 10 detik saja, kuman-kuman dan juga bakteri serta virus akan mati. Tapi pastikan ya, KO Virus Disinfectant Spray yang kita pakai masih dalam kondisi baik, yaitu masih dalam rentang 6 bulan setelah botol dibuka. Dan tentu, produknya masih dalam waktu aktif, alias tidak berada di luar waktu kedaluwarsa.
Wajib Dicoba!
Gimana, teman-teman sudah pada nyoba KO Virus Disinfectant Spray ini, belom? Kalo belom, wajib coba deh. Nanti pasti jadi suka. Manfaat dan serbagunanya bikin tenang dan senang. Supaya makin yakin, nih lihat deh gambar di bawah ini. KO Virus Disinfectant Spray. Melihat perbandingan efektivitas HCIO dengan disinfektan lainnya sungguh membuat saya lega. Bener-bener deh, KO Virus Disinfectant Spray bagus!
Untuk berbelanja, cus aja langsung ke Shopee Official MOOIMOM di link https://shopee.co.id/mooimom. Dan jangan lupa, pakai juga kode voucher BLOGNIA10. Nah nanti teman-teman bakal dapatkan potongan harga 10% (maksimal Rp30.000,-), dengan minimal belanja Rp300.000,-. Dan ini berlaku untuk produk harga diskon. Jangan dilewatkan ya. Lumayan ini potongannya.
Oke!
Nah teman-teman, itu dia review KO Virus Disinfectant Spray singkat dari saya. Jika ingin tahu berbagai info mengenai KO Virus Disinfectant Spray atau produk lain dari MOOIMOM, bisa langsung ke website-nya di www.mooimom.id. Semoga bermanfaat. Jaga selalu kebersihan dan kesehatan keluarga. Dan pastikan untuk selalu menggunakan produk-produk yang aman dan nyaman untuk keluarga. Sampai jumpa!
Tenang banget ya mba kalau kandungan desinfektannya ampuh dan aman jadi dipakai anak-anak pun bisa..
BalasHapusIyaa beneran recommended nih
Hapusaku juga mau info ke sepupu supaya sediakan produk ini, ahh.
karena bocah2 masih balita kan
Bener banget ini mba Niaaa
BalasHapusanak2 kan tetep butuh bermain, bersosialisasi
kita sebagai ortu beri mereka kesempatan, tapi sekaligus beri amunisi supaya tetap aman dan sehat yaaa
makasiii rekomendasinya
Virus-virus KO pokoknya kalau disemprit KO Virus Disinfectant spray. Aku suka disinfektan spray lebih praktis soalnya gak usah nuang-nuang. Produknya aman juga buat anak-anak ya. Semprot-semprot semua biar bebas kuman bakteri deh
BalasHapusToss lah kita. Kalau dituang suka jadi kebanyakan. Apalagi kalau anak-anak yang menuang. Memang enaknya yang disemprot
HapusSaya juga sekarang selalu sedia disinfektan yang spray di dalam tas, lebih praktis tinggal semprot aja. Dulu awal-awal masih pakai yang dituang-tuang itu, jadi boros karena sering tumpah atau ngambilnya kebanyakan
HapusPokoknya sekarang kalau jalan-jalan gak boleh ketinggalan disinfektan. Apalagi kalau bawa anak. Demi menjaga kesehatan di masa pandemi, ya
BalasHapuskalau udah di bekelin begini tenang ya teh :) apalagi modelnya semprot jadi memudahkan anak2 banget
BalasHapusNahh bener , jadinya ga khawatir lagi yaa, pakenya gampang pula, semprot2 ajaa, langsung matii dalam beberapa detiik.
HapusAsyik ada KO Virus Disinfectant yang aman untuk anak anak
BalasHapusSehingga ortu gak bingung
Sebelumnya mau sterilin rumah pakai disinfectant kok takut dipegang anak anak
KO disinfectant yang istimewa tuh karena nggak mengandung alkohol. Jadi aku akan milih KO disinfectant ini untuk mensterilkan tangan juga permukaan dari benda-benda di sekitar kita yang menurut kita penting untuk disterilkan.
BalasHapusIni sangat bermanfaat untuk antisipasi dari virus, jadi selain melakukan 3M proteksi dengan KO Virus Disinfectant Spray juga perlu dilakukan
BalasHapusKO Virus Disinfectant Spray, namanya gampang di ingat ya KO. Langsung bisa bikin KO virus juga nih. Dan aman buat bayi, ini penting banget. Soalnya bayi itu kan sensitif banget, dan daya tahan tubuhnya juga masih lemah
BalasHapusWajib punya ini disinfectant spray. Saya sedia berbotol-botol di rumah, di tas, dan didalam mobil disaat terpaksa keluar rumah. Ikhtiar untuk menjauh dari virus.
BalasHapusNanti mau coba yang KO ini aahh. Uraiannya bagus dan pastinya bermanfaat banget
Wah aku belum coba nih KO Virus Disinfectant Spray, pengin cobain jadinya. Apalagi bebas alkohol, gak bikin kulit alergi atau kering ya. Sangat diperlukan saat kondisi pandemi sekarang ini.
BalasHapusSempat pikir anaknya keduanya perempuan mbak karena rambutnya yang panjang. Terus sadar bocahku juga gondrong semenjak pandemi dan di rumah saja ini hahahaha... Tosss dulu ddeh aku juga nyerah liat mainan yang berantakan, selama sebelum tidur perjanjiannya dia bakalan bereskan, gak apalah. Dan ya disinfectant spray ini membantu banget mengenyahkan virus ya. Mamak-mamak pun tak perlu khawatir.
BalasHapusnah ini.. kl urusannya sama para krucil, pasti banyak pertimbangan kalo mau pilih produk ya. sehat2 ya, anak2 🥰
BalasHapusBener banget mbak Dhenok. Untuk anak nggak bisa sembarangan nih, karena kulit mereka juga bisa jadi sensitif dengan bahan-bahan tertentu. So, pilih disinfektannya yang juga ramah pada kulit anak.
HapusDi tengah Pandemi seperti sekarang ini, pembekalan untuk kebersihan mesti wajib ada.
BalasHapusSelain hand sanitizer memang harus ada disenfektan, produk spray nya praktis kemasan juga penggunaan nya ya..
Asyik ya, Teh, kalau ada KO Virus Disinfectant kita bisa lebih mudah melindungi anak-anak dari virus. Mereka pun bisa dengan bebas bermain
BalasHapusAku nih kalau bersihin layar HP yang mulai dekil suka pake air biasa atau tissue basah hihihi kalau pake KO virus desinfectan spray lebih efektif ya, teh. Mana udah teruji bisa mencegah virus penyebab virus Covid 19 pula
BalasHapusPenting banget ini ready stock Disinfektan KO Virus biar aman saat pandemi, btw namanya mudah diingat deh, KO Virus hehehe. Praktis juga tinggal semprot.
BalasHapusIni harus banget sedia KO Virus Disinfectant spray di rumah ya mbak. Si kecil juga harus dibekali ini kalau main biar emak di rumah tenang. Karena kita nggak tau anak2 pegang2 apa saja saat main
BalasHapusMenghilangkan berbagai kekhawatiran ya mba kalau desinfektannya sudah bebas alkohol gitu. Aman sentosa, bebas virus dan bebas worry.
BalasHapusHahaahhaa..kbayang teteh kalo dirumah udah acak2an yaa, ahh yang penting anak2 anteng dan sukaa, apalagi pandemi begini yaa biar mereka pada happy, terserah laah.
BalasHapusUntung emaknya smart nih, sempprot2 syantik biar terbebas dari virus, cukup 5-10 detik udah langsung lenyap virusnya.
Setelah di semprot2 marii balatak lagii main2 ...
Aku lebih suka disinfektan spray gini sih kadang kalau kemana-mana soale lebih praktis tinggal semprot, kalau yang gel kadang suka agak lengket gt.
BalasHapusPraktis banget ya mbak buat dibawa kemanapun. Dan saat era new normal sekarang ini mmg barang bawaan di tas jd nambah. ada desinfektan spray dan hand sanitizer. Xixixi
BalasHapusDi masa pandemi seperti sekarang, apalagi dengan angka penderita yang terus tinggi, penting banget nih punya KO virus disinfectant spray. Mana lagi kemasannya praktis ya, bisa buat di rumah dan bisa dibawa pas perlu banget ke luar rumah.
BalasHapusMau punyaaa
BalasHapusWaktu ke kabupaten u nengok adek n jalan2 tipis2, saya bawa desinfektan dsb2
Tapi yang saya nggak suka, wanginya ga cocok aja, bikin sesak
Padahal ada spray untuk kasur dsb
Jd kalau habis disemprotkan, ga bs lgs dipakai deh kasurnya
Saya demen banget nih klo ada yg tanpa parfum
Anak2 emang suka pegang apapun yaaa. Kdng dah diwanti2 jangan pegang2 tetep aja megang sembarangan. Makanya yang namanya disinfktan wajib punya. Tp ya kudu diperhatkan komposisi bahannya, pakai yg bukan bahan kimia berbahaya.
BalasHapusMungil bentuknya pas banget kyknya buat bekal kalau lagi jalan juga ya mbak?
Kalau melihat bahan aktif yang digunakan KO Virus, jadi inget pelajaran saat kuliah dulu yaa, teh..
BalasHapusJadi percaya doonk sama keampuhan bahan kandungan yang ada di KO Virus Disinfectant Spray.
Alhamdulillah, Anak-anak sudah familiar dengan hidup bersih.
HapusPaling simple mengenalkan menggunakan KO Virus Disinfectant Spray yaa, teh.
Cepat, aman, praktis.
Praktis ya pakainya tinggal semprot, anak-anak jadi makin mudah mebiasakan diri bersih-bersih
BalasHapusmemang perlindungan maksimal penting banget di masa pandemi seperti sekarang ini, makanya harus terus sedia KO virus disinfectant di mana aja untuk mencegah penyebara virus covid19 juga
BalasHapusKO Virus Disinfectant Spray, waaahh boleh nih dicoba untuk disemprotin ke mainan anak.
BalasHapusIni aku banget deh sekarang selalu nyetok disinfektan untuk segala jenis. Mulai untuk mainan anakku, bahan kain, pintu rumah dan lainnya. Di dalam tas aku juga selalu sedia disinfektan untuk anakku.
BalasHapusDi masa pandemi ini memang penting banget punya produk seperti KO Virus Disinfectant Spray apalagi praktis banget pakenya ya Mbak. Tinggal semprot saja.
BalasHapusSaya saya nih pengennya rumah selalu rapi tapi apa daya anak memang sukanya ngacak 2 isi rumah hii.. Wah wajib punya nih ya KO disinfectant spray, jadi nggak worry deh kalau anak2 bermain dirumah maupun di luar rumah :)
BalasHapusBikin KO virus dan bakteri nih...sekarang termasuk perlengkapan wajib ya..baik di rumah atau saat bepergian..
BalasHapusPraktis sekali ya KO Virus ini. Anak-anak sudah kebakali dengan infromasi, bahwa apa yang dari luar, atau setelah keluar wajb banget cuci tangan.
BalasHapusProduk ini bisa menjadi produk yang wajib di rumah, untuk menyemprot perlaatan yang ada di rumah ya, Mbak.
aku blom pernah nyona sih teh KO virus disinfectant spray, iya ini gah cuma orang tua ya, anak2 yang masih c=suka main dan pegang banyak barang juga wajib diedukasi untuk mau pakai
BalasHapusiya nih.. selama saya pakai disinfektan tangan saya jadi kering mengelupas. Memang perlu disinfektan macam KO nih sepertinya. Karena ga ada alkoholnya.
BalasHapusAku perlu yg non alcohol kayak gini mba. Apalagi punya eksim. Kulit aku sensitif. Iyaya dari mainan rentan kena, selain masker anak2 jg perlu punya alat yg satu ini kalau kmana2
BalasHapusEnak nih satu botol bisa merawat dan menjaga kesehatan kita dan barang kita dari virus/kuman/bakteri.
BalasHapusKantong juga bisa lebih hemat khan
Wah ramai ya teh ada anak kecil di rumah, berantakan tapi happy..aku juga bawa desinfektan spray ke mana-mana biar lebih tenang hehe..mau coba deh merek ini..m
BalasHapussekarang ke mana pun kita pergi semua anggota keluarga aku aku bekali dengan hand sanitizers dan juga disinfektan ya mba.. biar tenang
BalasHapusWah, baru tau kalo Mooimom punya produk Disinfectant Spray. Packagingnya mudah dibawa dan praktis banget, tinggal semprot semprot aja.
BalasHapusbenar banget mbak, pandemi bikin kita harus lebih hati hati menjaga kebersihan rumah
BalasHapusdgn adanya disinfektan ini, rumah aman dari virus ya mbk
Virus, kuman, dan bakteri datang langsung KO deh disemprot pakai KO Virus Disinfectant spray. Aku suka disinfektan spray lebih mudah diginakan.
BalasHapusWah anak anak pasti aman ya karena bakteri mati dengan KO
BalasHapusSaya mau coba cari juga buat mainan anak anak karena setiap hari dimainin
Yes virus dan kuman jadi KO ya Mba Nia.
BalasHapusAku belum coba. Tapi hepi banget ada disinfektan yang melindungi kita
Praktis banget ini desinfektan bisa sekaligus buat hand sanitizer. Gak perlu bawa dua botol kalau keluar rumah. Tanpa alcohol pula dan aman buat bayi atau anak. Ini nih yang paling dicari para emak.
BalasHapusBener banget, bermanfaat mba tks
BalasHapus