Beberapa waktu yang lalu, saat sedang scrolling TL Instagram, sebuah postingan dari akun kampus perguruan tinggi tempat saya kuliah dulu, membuat saya terenyuh. Di sana tergambar seorang mahasiswa lulusan termuda yang diwisuda di bulan Juli 2022 lalu. Melihat foto mahasiswa tersebut yang tersenyum lebar bersama kedua orang tuanya, otomatis membuat saya teringat pada masa saya diwisuda dulu.
Ya memang, keadaan saya saat itu bukanlah mahasiswa termuda yang diwisuda. Malah kayaknya sebaliknya. Mungkin, di antara wisudawan yang ada, bisa jadi saya merupakan yang tertua untuk kategori wisudawan S1. Sebab saya diwisuda jauh setelah saya lulus. Setelah hamil dan menyusui anak pertama saya. Tertunda setelah 2 tahun. Tadinya malah saya gak akan ikut wisuda, toh saya tetap dapat ijazah. Tapi karena desakan suami yang kasihan dengan orang tua saya yang mungkin ingin melihat prosesi wisuda anaknya, jadilah saya ikut wisuda.
Beasiswa Saat Kuliah
Mengingat masa wisuda membuat saya teringat lagi masa perkuliahan. Saat-saat ikut kuliah, ujuan, praktikum, hingga kuliah lapangan. Kenangan yang sangat indah, meski saat menjalaninya tentu sangatlah berat.
Saya juga kembali teringat pada masa-masa nerima beasiswa. Alhamdulillah, meski prestasi gak bagus-bagus amat, saya sering dapat beasiswa. Kalo dihitung, kayaknya belasan kali deh. Dan ya, kenangan tentang menerima beasiswa juga masuk ke dalam memori yang indah. Baik saat ini atau pun dulu saat menerimanya. Bayangkan saja, untuk anak mahasiswa yang uang saku per bulannya hanya sekitar 300 ribuan saja, dapat tambahan jumlah yang sama atau bahkan hingga 3x lipatnya, setiap bulan, tentu sangat menyenangkan. Saya jadi punya uang jajan lebih. Saya jadi bisa bayar SPP sendiri. Atau bahkan traktir teman-teman, kakak-kakak, dan juga adik saya.
Beasiswa dari JNE
Saya ikut merasa senang saat tahu bahwa perusahaan kurir andalan saya dalam mengirim paket, yakni JNE, punya program CSR dalam bentuk pemberian beasiswa. Saya yang pernah menerima beasiswa, meski bukan dari JNE, bisa merasakan bagaimana gembiranya para penerima. Tentu saja beasiswa tersebut akan sangat bermanfaat. Mengingat penerimanya merupakan siswa-siswa SMK, tepatnya siswa-siswa SMK Bakti Karya (SBK) Parigi Pangandaran yang memiliki latar budaya dari Sabang sampai Merauke. Tentunya, untuk para siswa ini, biaya sekolah lumayan membebankan. Dan beasiswa dari JNE bisa membantu meringankannya.
Pemberian beasiswa JNE kepada siswa SMK Bakti Karya (SBK) |
Program Pemberdayaan UMKM
Ini yang sedang intens dilakukan JNE, memberdayakan UMKM yang ada di seluruh pelosok Indonesia. Masa pandemi yang berat, yang dirasakan banyak pelaku ekonomi, termasuk juga para pelaku UMKM membuat JNE berinisiatif melakukan pemberdayaan supaya UMKM bisa Go Digital dan naik kelas. Tanpa go digital, UMKM tak akan bisa survive. Karena ya, marketing dan dan distribusi produk terhambat berbagai keterbatasan. Nah dengan go digital, tak ada lagi batasan itu.
Benar, program yang dibuat JNE dalam memberdayakan UMKM supaya UMKM bisa naik kelas ini bernama JNE Ngajak Online – Goll…Aborasi Bisnis Online 2022. Hingga pertengahan bulan Juli 2022 lalu saja, JNE sudah mengajak lebih dari 100 UMKM dari 60 kota se-Indonesia di program ini. Pastinya, berkat program ini, ratusan UMKM sudah bisa merambah dunia digital dengan pembekalan di berbagai bidang. Mulai dari optimasi media sosial, penambahan value produk, hingga kemudahan-kemudahan di dalam pengiriman produknya ke konsumen.
Dukungan JNE di Bidang Olahraga
Dukungan JNE taka hanya menyasar pelaku ekonomi yang jelas-jelas masih berhubungan dengan jasa yang diberikannya. Sasaran dukungan juga adalah para generasi penerus bangsa. Selain pemberian beasiswa bagi anak-anak sekolah SMK, JNE juga mendukung anak muda yang berprestasi dalam bidang olahraga.
Adanya tim futsal Cosmo JNE FC adalah buktinya. Cosmo FC sendiri merupakan klub futsal profesional asal Jakarta. Klub ini sekarang mengusung nama Cosmo JNE FC, setelah perusahaan logistik JNE menjadi sponsor utama klub tersebut. Jelas sekali bukan jika JNE juga mendukung anak-anak muda yang berprestasi di dalam olahraga, khususnya olahraga futsal.
Pemain dan official Tim Cosmo JNE FC yang ikut berlaga di piala AFF 2022 |
Program-program JNE Khusus
Program-program JNE yang memberikan manfaat untuk masyarakat di sekitar JNE sangatlah banyak. tak hanya program yang sifatnya kontinyu. Ada banyak program lain yang sifatnya lebih khusus di momen-momen tertentu. Misalnya saja program berbagi di bulan Ramadhan, program donasi, bagi-bagi daging kurban, dan lain sebagainya.
Pemberian manfaat untuk pihak intern apalagi, rasanya tak kalah banyaknya juga. Yang paling keren adalah JNE yang memberangkatkan ratusan karyawannya untuk umroh. Luar biasa bukan dengan apa yang dilakukan JNE?
Kabar JNE Saat Ini
Ini yang bikin sedih, beberapa hari lalu saya membaca kabar tentang JNE. Di sana disebutkan mengenai isu penimbunan beras sembako oleh JNE. Saya yang lumayan banyak membaca program-program JNE yang didasari semangat berbagi, memberi, dan menyantuni, sesuai dengan tagline-nya ‘Connecting Happiness’, jelas menyangsikan kebenaran isu tersebut. Gemas rasanya dengan isu yang beredar.
Untuk teman-teman, yuk kita kedepankan asas praduga tak bersalah. Lebih baik kita ikuti saja perkembangannya dengan membaca berita yang berimbang. Semoga saja, konferensi pers yang akan dilakukan hari ini, 4 Agustus 2022, bisa meng-clear-kan semuanya. Aamiin.
Meneladani Sifat Kebermanfaatan dari JNE
Banyak hal yang sudah dilakukan JNE. Tak hanya untuk meningkatkan kualitas hidup para karyawannya. Lebih jauh dari itu, JNE juga sudah berkontribusi besar terhadap masyarakat luar. Bahkan mungkin negara.
Yuk ah kita teladani apa yang sudah dilakukan JNE ini. Memberi manfaat yang banyak untuk orang-orang di sekitar kita. Tak usah memperdulikan hal yang negatif. Fokus saja pada kebaikan. Sebab benih kebaikan akan membuahkan hasil yang baik juga. Bukan begitu?
JNE dukungannya luas juga, ya. Dari olahraga sampai pendidikan. Tagline-nya jadi gak hanya untuk konsumen. Karena semua jadinya bisa kecipratan bahagia.
BalasHapusKeren ya JNE, pokoknya fokus dalam hal yang positif aja, abaikan saja hal-hal negatif, dengan demikian, semua hal negatif akan sulit bertahan kepada JNE, karena selalu mengutamakan sifat kebermanfaatan :)
BalasHapusMorning teh Nia,
BalasHapusHebat euy JNE ini ya. Bentuk empati yang diberikan kepada masyarakat aku acung 2 jempol deh. Mulai dari program beasiswa, dukungan pada UMKM & olahraga. Sukses selalu ya JNE
Senengnya dengar perusahaan turut berkontribusi ke masyarakat melalui program CSRnya.
BalasHapusSmoga smakin banyak perusahaan lain yang turut serta.
Memang ada kepuasan sendiri saat terima beasiswa. Terutama peran meringankan beban orang tua. Secara biaya pendidikan sekarang tuh ngga murah ya mbk....
Pemberdayaan JNE melalui program terbaiknya ini sangat mendukung masyarakat ya, baik di bidang olahraga, pendidikan dan juga perekonomian. Sukses selalu JNE.
BalasHapusCSRnya JNE bikin banyak anak Indonesia bisa berharap
BalasHapussuatu kali nanti, kalo belajar tekun, bisa mendapat beasiswa\
karena rata-rata lulusan sekolah di Indonesia hanya SD
Nah JNE ini memberi inspirasi ya buat semua kegiatannya semoga semakin jaya dan bisa terus memotivasi anak muda dengan sifat kebermanfaatan
BalasHapusSalut sama JNE programnya banyak yang positif. Dulu ada program buat pegawainya umrah, terus ada beasiswa buat siswa SMU. Alhamdulillah semoga JNE makin sukses dan berkah
BalasHapusWah JNE juga memberikan beasiswa. Benar-benar memberikan manfaat ke banyak lini ya. Sampai urusan pendidikan juga.
BalasHapusWow salut banget sama JNE yang punya program-program CSR yang ciamik. Semoga bisa bermanfaat untuk orang lain..
BalasHapusJNE itu [artner andalan ku dalam belanja online... Maju terus ya JNE
Banyak ya ternyata program JNE yang membantu masyarakat. Keren nih jadi banyak UMKM yang terbantu dengan JNE. Semoga bisa diperluas dan diperbanyak programnya ya
BalasHapusSelalu kagum dengan JNE.
BalasHapusCara menjalankan bisnisnya sungguh mulia karena gak murni bisnis, juga ada sumbangsih yang bagus untuk lingkungannya. Dan ini membuat nama JNE semakin melambung sukses.
Sebaik baiknya manusia adalah yang bisa bermanfaat untuk orang lain ya mom. Setuju banget sama campaign yang dibuat sama JNE, bisa mengedukasi sesama.
BalasHapusJNE ini memang luar biasa yaa banyak sekali loh kegiatannya dan memang sangat mengedepankan kebermanfaatan banget untuk para customer setianya ya
BalasHapusHwiiih keren juga JNE. Sebagai mantan mahasiswa yang dulu juga cari-cari beasiswa buat bertahan hidup di Bandung, ikut seneng banyak yang terbantu.
BalasHapusBanyak juga ya program sosial dan asas kebermanfaatan yg dilakukan JNE
BalasHapusDan telah menjadi ekspedisi masyarakat Indonesia secara luas
keren deh JNE, ikut memberikan manfaat untuk generasi bangsa dengan memberikan beasiswa. semoga berkah dan manfaat.
BalasHapus