Tampilkan postingan dengan label Tip. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Tip. Tampilkan semua postingan

20.9.19

5 Cara Hemat Turunkan Tagihan Listrik Rumah Tangga


Kebutuhan rumah tangga saat ini semakin banyak saja. Terutama untuk biaya tagihan listrik, yang dalam beberapa waktu harganya terus naik. Jika tak disiasati dengan cara hemat listrik rumah tangga, uang bulanan yang kita miliki bisa terpakai cukup banyak untuk hal ini. Jangan biarkan kebiasaan boros listrik yang tak disadari ini justru menguras dompet. Apalagi ada beberapa peralatan rumah tangga yang menyedot banyak daya listrik. Yuk, ikuti cara hemat listrik rumah tangga berikut yang ampuh menurunkan tagihan listrik bulanan di rumah kita. Ini dia informasi lengkapnya!

18.10.16

5 Tips Enjoy Ala Saya


Sebagai ibu rumah tangga full time, dengan 4 anak dan tanpa asisten, aktivitas saya tentu sangatlah banyak. Masak, mencuci, menyetrika, beres-beres, mandiin dua bocah yang masih balita, mengajak mereka main, mengurus keperluan suami, serta masih tetap mengerjakan PR menulis dari klien dan juga ngeblog, adalah rutinitas yang saya lakukan setiap hari. Meski repot, saya enjoy melakukannya. Inilah saya. Inilah dunia saya.

Melihat saya yang terlihat begitu 'kerepotan', padahal sebenernya biasa aja karena sudah terbiasa, beberapa teman dan beberapa sanak saudara heran. Tak sedikit dari mereka, bertanya ini dan itu kepada saya.

5.12.15

Membuat Banner Judul dengan Menggunakan PhotoScape


Beberapa hari yang lalu, saat sedang ngasuh bocah-bocah, sebuah inbox di Facebook muncul. Ternyata inbox tersebut terasal dari seorang emak blogger yang keren. Kira-kira seperti inilah percakapan kami.

Beliau : “Pagi, Teh Nia. Maaf nih pagi-pagi dah nyolek. The, bikin postingan tentang tulisan yang lagi ngetren itu loh. Ahhh... ga taulah namanya itu. Aku pengen bisaaaa…. Bikin yak. Hihihihi.... asliiiii maksa kelas berat nih. Ntar kalau aku ke Bandung, aku tratir makan Bakmi Ivon deh. Nuhun pisaaaaaannnn....”
Saya : Yang ngetren yang mana?”
Beliau : Itu loh yang tulisan berbayang-bayang. Setiap teh Nia posting juga bikin kok, Yang di judulnya itu loh.”
Saya : “Yang mana?”
Beliau : “Bentar ya aku cari di wall Teh Nia.”
Saya : “Silakan, nanti aku cek.”
Beliau : “Di wall ada yang Chokoreto Brownies, Camilan Enak dan Unik dengan Kemasan yang Cantik. Aku pengen bisa bikin yang kek gitu.”
Saya : “Oh, gambar semacam banner gitu? Nanti aku bikin. Sip... nanti aku bikin tutorialnya.”
Belian : “Nuhun ya, teh.”
Saya : “Sip.”

28.11.15

Optimasi SEO Blog dengan Page Title, Yuk!


Temen-temen, nulis postingan ini, saya sambil tutup muka, lho. Hehehe... begini, lagi-lagi saya malu sebenernya mau nulis tentang tema yang satu ini. Iyalah, tema SEO per SEO-an ini sebenernya gak saya kuasai. Lha wong ikut kontes nulis ber-SEO aja gak pernah menang (dan jarang ikut juga). Tapi, gapapa deh, ya kalo akhirnya saya nekat. Lumayanlah, walopun saya juga dapetnya hasil googling. Toh yang saya tulis, cuma satu cara dari sekian banyak trik untuk optimasi SEO blog kita. Buat mastah-mastah SEO, jangan bully saya, ya. Peace! :D

Oke kita mulai…

Arti SEO, temen-temen blogger mah pasti tahu. Jadi saya gak perlu bahas lagi. Yang utamanya, SEO bertujuan membuat postingan kita ada di halaman 1 mesin pencarian, ketika kata kunci diketikkan. Nah, karena postingan dengan kata kunci tertentu itu jumlahnya sangat sangat banyak, yang mungkin bisa sampai jutaan bahkan miliaran, so kita harus pintar-pintar menyiasatinya. 

Menggunakan Page Title atau Judul Halaman pada tiap halaman blog post adalah salah satu cara di dalam mengoptimasikan SEO blog kita. Page Title sendiri adalah teks yang kita lihat ketika kita membuka banyak tab di web browser kita. Dan tulisan itulah yang dibaca mesin pencari yang dianggapnya sebagai perwakilan isi dari postingan yang kita buat. Page Title di setiap halaman atau di setiap postingan kita haruslah unik. Dan tentu, menyertakan kata kunci yang akan dipakai mesin pencari saat melakukan pencarian. Page Title yang baik harus kurang dari 70 karakter.

21.11.15

Cara (Ngawur) Menaikkan Angka Klout Score


Pagi tadi, saya cukup kaget ketika buka blog di laptop. Ritual setiap pagi yang saya lakukan untuk mengecek komentar di blog sebelum blog walking ini, tiba-tiba teralihkan pada nilai klout score yang terpampang di sidebar blog. Walah, segitu? Ucap hati saya tidak percaya. Tapi setelah F5 berkali-kali, si browser ternyata gak error. Dan jadilah, pagi ini lebih cerah dari biasanya. #lebay

Eits... tunggu, saya kasih disclaimer dulu, ya. Judul di atas mungkin seperti angin segar. Padahal, hehehehe… cuma sekadar curhat. Di postingan ini, teman-teman gak bakalan dapet kejutan wow tentang kaitan klout score saya dengan job yang bejibun. Iya, untuk para buzzer, blogger, atau selebtwit ternama, klout score memang berbanding lurus dengan rate card dan suburnya kerjaan. Tapi buat saya, klout score hanyalah sebatas angka untuk gaya-gayaan. Ya… sambil berharap ada yang mau ngelirik si emak blogger yang apalah-apalah ini, boleh-boleh aja kan? Hihihi.... So, siapkan hati dan mental untuk kuciwa, ya. Postingan ini mah murni curhat dari si saya, yang gak sengaja, di sepanjang umurnya, bisa dapet klout score sebesar itu. Iyalah, gak lagi bikin GA, gak abis menang lomba, eh tiba-tiba datang jurig tumpak kuda (hantu naik kuda yang artinya rezeki yang tidak disangka-sangka). *Tutup muka sambil ngintip para pembaca yang klout score-nya jauh lebih fantastis*